Hiburan

Seunghan RIIZE umumkan hiatus dari grup mulai November

Jakarta (LiveNews) – Anggota dari grup idola RIIZE, yakni Seunghan dikabarkan akan mengambil jeda atau hiatus tanpa waktu dari aktivitas grupnya mulai hari ini, Rabu, untuk batas waktu yang tidak ditentukan.

 

Soompi, Rabu, melaporkan SM Entertainment selaku agensi Seunghan RIIZE merilis pernyataan resmi terkait keputusan hiatus artisnya itu. Dari pernyataan tersebut, SM mengatakan Seunghan akan merefleksikan dirinya karena terpaan berita negatif yang ditujukan padanya.

 

“Halo, ini SM Entertainment. Ini adalah pemberitahuan mengenai anggota RIIZE Seunghan. Seunghan merasa sangat menyesal dan sedang merenung karena menyebabkan kekecewaan dan keributan tidak hanya kepada tim dan anggota, tetapi, juga kepada penggemar karena masalah mengenai kehidupan pribadinya yang bocor dan diedarkan baru-baru ini melalui media sosial dan komunitas online,” tulis SM Entertainment.

Baca juga: Seunghan RIIZE minta maaf atas kecerobohan di masa lalu

 

Mereka melanjutkan, “Seunghan merasakan tekanan mental dan tanggung jawab terkait hal ini, jadi setelah kontemplasi yang mendalam, dia menyampaikan niatnya untuk menghentikan kegiatan untuk tim,” kata SM Entertainment.

Seunghan mengalami kesulitan melaksanakan aktivitasnya setelah kejadian tersebut. 

 

“Menghormati pendapatnya yang tidak lagi ingin membahayakan tim dan anggota, kami memutuskan penangguhan kegiatannya tanpa batas waktu,” kata SM Entertainment.

 

 

Penerjemah: Vinny Shoffa Salma
Editor: Natisha Andarningtyas

Baca Juga:   Main di drama "sageuk", Cho Yi-hyun akui sempat terbebani

Related Articles

Back to top button