Hiburan

Terinsipirasi dari sang ibu, Andien dirikan Andien Aisyah Foundation

Jakarta (LiveNews) – Penyanyi Andien Aisyah telah mendirikan Andien Aisyah Foundation yang terinspirasi dari sang ibu untuk terus menebar kebaikan dan membantu sesama.

“Ada satu hal yang terus dikatakan oleh ibuku dari aku kecil. Beliau berkata, sebaik-baiknya manusia adalah manusia yang punya manfaat bagi orang lain, itu terus tertanam di otakku karena dia tidak hanya bicara, sepanjang hidupku sampai hari ini ibuku selalu berbagi dan aku tidak melihat beliau kekurangan, hatinya selalu cukup,” kata Andien dalam peresmian Andien Aisyah Foundation di Jakarta, Rabu.

Andien mengatakan lembaga swadaya masyarakat (NGO) yang ia dirikan itu sebenarnya sudah ada sejak Desember 2023.

Berawal dari pesan sang ibu sejak dirinya kecil untuk tetap bersikap rendah diri, terus berbagi dan menolong sesama, ia merasa terdorong untuk menyalurkan kebaikan kepada sesama melalui berbagai kegiatan sosial yang diselenggarakan oleh NGO yang ia dirikan.

Meski awalnya sempat merasa ragu untuk berkutat pada isu sosial karena pertanggungjawabannya yang berat, Andien meyakini momen kali ini dapat dimanfaatkannya memberikan kebahagiaan pada kehidupan orang lain selain memberi.

Baca juga: Andien soroti kondisi anak dan perempuan bangsa masih memprihatinkan

Baca juga: Andien ajak anak ikut kegiatan sosial tumbuhkan rasa peduli sesama

Terlebih dirinya mendapat dukungan penuh dari suami dan pihak keluarga besar untuk melanjutkan hal positif yang sudah menjadi mimpinya sejak dulu.

“Ibuku itu merupakan inspirasi terbesarku, orang yang selalu berbagi seingatku dari masih kecil sampai hari ini berbagi apapun yang beliau bisa. Jadi aku sangat terinspirasi dari beliau dan beliau juga menyambut baik 100 persen, mendukung dan suamiku bilang akan mendukung 100 persen. Setelah aku mendapat semacam support system aku yakin bisa bareng-bareng menjalankan ini barulah aku oke deh kita jalani,” kata dia.

Baca Juga:   Laura Basuki ungkap rasa bahagia dapat tampil di BIFF 2023

Ia menilai berbagi dengan tulus bukan hanya berbicara soal tindakan yang dilakukan, tetapi juga sebuah bentuk investasi spiritual yang membawa berkah berlipat kembali kepada diri sendiri.

Bagi Andien, kebahagiaan sejati ditemukan dalam senyum dan kelegaan yang terpancar dari wajah sesama saat menerima bantuan dan cinta melalui tindakan berbagi baik itu berupa ilmu, harta, atau kasih sayang.

Lebih lanjut dalam acara peresmian itu, Andien membuka peluang kolaborasi dan penggalangan dana untuk menyebarkan kebaikan lebih jauh dengan mengundang organisasi dan berbagai entitas yang memiliki tujuan yang sama dalam melayani masyarakat dengan jaminan pengelolaan dana yang transparan, integritas, dan profesional.

Andien Aisyah Foundation juga memberikan kesempatan bagi organisasi yang belum menjadi mitra, dengan memberikan bantuan kepada organisasi yang membutuhkan dengan memberikan pendanaan kepada grantees.

Para calon donatur dan penerima donasi dapat menghubungi langsung via email ke andienasiyahorg@gmail.com dan ke depannya akan tertera informasi lebih lanjut di www.andienaisyah.org.

“Dengan kehadiran Andien Aisyah Foundation dan misi berbaginya, harapannya dunia ini menjadi sedikit lebih hangat, sedikit lebih ramah, dan sedikit lebih indah. Setiap tindakan kecil dari kami dapat memberikan arti sebuah langkah besar menuju perubahan positif yang dapat mengubah takdir bagi banyak orang,” ujarnya yang kini menjabat sebagai Founder dan Chairperson dari Andien Aisyah Foundation itu.

Baca juga: Kiat tampil segar bugar selama berpuasa ala Andien Aisyah

Baca juga: Andien akui rajin olahraga untuk kesehatan fisik dan otot di masa tua

Baca juga: 5 Wanita rilis single “Damai” milik Guruh Soekarno Putra

Pewarta: Hreeloita Dharma Shanti
Editor: Zita Meirina
Copyright © LiveNews 2024

Related Articles

Back to top button