Olahraga

Rumor Transfer Liga Inggris Chelsea Schmeichel Man United Batal Lego Maguire

Rumor transfer seputar Liga Inggris (Premier League) edisi hari ini, Minggu (13/08/23), akan dibahas di sini.

LiveNews – Rumor transfer seputar Liga Inggris (Premier League) edisi hari ini, Minggu (13/08/23), akan dibahas di sini.

Klub-klub besar seperti Manchester United, Manchester City, Chelsea, Arsenal, dan Liverpool masih akan menjadi fokus utama.

Arsenal

David Raya masih jadi target terdekat untuk Arsenal di sisa dua pekan terakhir bursa transfer musim panas 2023.

Kiper milik Brentford tersebut rupanya tidak akan diboyong permanen namun lebih dulu melewati satu tahun kontrak pinjam.

Dilansir dari Sky Sports, The Gunners akan membayar 3 juta Pounds loan fee pada The Bees sebelum mengaktifkan klausul pembelian seharga 27 juta Pounds.

Raya sebenarnya sudah menjadi incaran Arsenal sejak lama namun kini semakin yakin untuk mendapatkannya atas saran pelatih kiper mereka, Inaka Cana, meski sudah memiliki penjaga gawang top dalam diri Aaron Ramsdale.

Chelsea

Masih seputar kiper, Chelsea juga kabarnya akan segera mengumumkan shot stopper baru yakni bintang veteran asal Denmark, Kasper Schmeichel.

Menurut The Guardian, eks Manchester City dan Leicester City itu akan menggantikan tempat Kepa Arrizabalaga yang bergerak menuju Real Madrid.

Schmeichel sejak musim lalu tidak lagi bermain di Liga Inggris usai bergabung dengan OGC Nice pada bursa transfer musim panas 2022 lalu.

Usianya sudah 36 tahun dan Chelsea akan memberinya kontrak pendek selama semusim sebagai deputi dari Robert Sanchez, penjaga gawang anyar yang baru usai sebelumnya membela Brighton & Hove Albion.

Baca Juga:   Bonus AFF Belum Cair, Marselino Ferdinan dan Arkhan Fikri 'Kuliti' PSSI?

Related Articles

Back to top button