Nasional

Sukses Terapkan Inovasi dan Komunikasi, Kementerian PUPR Raih Apresiasi di Local Media Summit 2023

LiveNews – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mendapatkan apresiasi dari LiveNews di ajang Local Media Summit 2023. Penghargaan diberikan langsung oleh CEO LiveNews, Suwarjono kepada Staf Ahli Menteri PUPR Bidang Hubungan Antar Lembaga, K.M. Arsyad di Hotel Aryaduta, Jakarta Pusat pada Rabu, (11/10/2023).

Acara yang diselenggarakan LiveNews ini adalah puncak pertemuan para pengelola media lokal di Indonesia yang digelar setiap tahunnya. Local Media Summit bertujuan untuk mengatasi kesenjangan teknologi dan bisnis media digital lokal dengan nasional. Serta bagaimana mempersiapkan strategi untuk membuat media lokal tetap bisa berkelanjutan.

Penghargaan ini diberikan karena tim komunikasi Kementerian PUPR berhasil menjalankan strategi komunikasi yang baik dan inovatif. Arsyad pun mengungkapkan rasa syukur atas apresiasi istimewa ini.

“Dengan apresiasi ini, tentunya Kementerian PUPR mengucapkan terimakasih atas dukungan media lokal dalam memberitakan apa yang sudah dikerjakan oleh PUPR,” tutur Arsyad dalam Local Media Summit 2023.

Baca Juga:Pentingnya USAGM Workshop Digital Security for Newsroom Dikupas di Pre Event Local Media Summit 2023

Menurutnya, begitu banyak infrastruktur yang dikerjakan oleh Kementerian PUPR mulai dari pembangunan bendungan, jembatan hingga jalan. Namun, semua itu akan percuma, jika informasinya tidak tersampaikan kepada masyarakat.

“Jadi sekali lagi, kami mengucapkan terimakasih dan tentu kerja sama ini harus kita lanjutkan terus demi mendidik dan mencerdaskan masyarakat, khususnya terhadap infrastruktur yang sudah dikerjakan oleh Kementerian PUPR,” kata Arsyad.

Arsyad berharap, Local Media Summit dapat terus diselenggarakan dan bisa menjadi program tahunan. Pasalnya program ini dapat memberikan manfaat bagi media lokal dan media segmen lainnya untuk dapat mempertahankan dan menumbuhkembangkan bisnisnya di tengah tingginya persaingan.

Baca Juga:   Doa Meluluhkan Hati Seseorang yang Kita Cintai dengan Menyebut Namanya

“Kalau dengar acaranya tadi tentu ini sangat baik, karena di samping memberikan edukasi terhadap media-media lokal, juga berikan sharing experience terhadap media-media yang sudah berhasil dalam rangka mengemas pemberitaan dan menjadi sumber berita yang terpercaya,” pungkasnya.

Baca Juga:Local Media Summit 2023 Resmi Digelar, Peserta Berdatangan

Related Articles

Back to top button